Susi Pudjiastuti: Reklamasi tergantung Anies dan Luhut
Loading...
Susi Pudjiastuti: Reklamasi tergantung Anies dan Luhut
Kelanjutan proyek reklamasi teluk Jakarta masih menyisakan persoalan. Padahal, pemerintah telah mengeluarkan keputusan untuk meneruskan proyek yang sempat tersendat itu.
Menurut Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, nasib proyek reklamasi sebenarnya telah menjadi kewenangan Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan, dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
"Sudah di tangan Menko dan Pak Anies," kata Susi di Kampus Universitas Indonesia, Depok, pada hari Selasa (17/10/2017).
Sebelumnya, Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan pihaknya telah mencabut moratorium izin reklamasi Pulau C, D, dan G di Teluk Jakarta.
Pihaknya bahkan telah mengeluarkan Surat Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Nomor S-78-001/02/Menko/Maritim/X/2017 untuk mencabut moratorium reklamasi yang ditetapkan Menko Kemaritiman sebelumnya, Rizal Ramli.
"Kalau ada yang tidak setuju, beri tahu. Karena yang mengkaji itu kami-kami semua, jadi jangan ada yang buat aneh-aneh," kata Luhut pada hari Senin (9/10/2017) lalu. [jnc]
loading...
loading...